
Pontianak, LPPM Untan – Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Tanjungpura melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Internal Program Pengabdian kepada Masyarakat Tahun Anggaran 2025. Acara ini berlangsung di Aula LPPM Untan dan diikuti oleh para dosen penerima pendanaan Program Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) DPPM.
Sebanyak 16 judul pengabdian yang telah lolos pendanaan menjalani proses monev. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan pengabdian sesuai dengan rencana, sekaligus memberikan masukan agar hasil pengabdian benar-benar memberi dampak nyata bagi masyarakat.
Dalam sambutan Kepala LPPM Untan yang diwakili oleh Kasubag Umum, Ibu Fara Jusmnia, S.E., M.M., disampaikan harapan agar seluruh dosen dapat memberikan yang terbaik dari hasil pengabdian yang dijalankan. “Semoga kegiatan monev ini dapat memberikan manfaat yang nyata, tidak hanya bagi masyarakat tetapi juga bagi bangsa dan negara,” ujarnya.
Beliau juga menambahkan harapan agar pada tahun mendatang semakin banyak dosen Untan yang berhasil meraih pendanaan DPPM Dikti, sehingga kiprah Untan dalam bidang pengabdian masyarakat semakin luas dan berdaya guna.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, LPPM Untan terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pengabdian dosen, sebagai salah satu wujud nyata implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi.


